Begini Cara Menghilangkan Bau Asap di Ruangan

begini-cara-menghilangkan-bau-asap-di-ruangan-udara-ion

Pasti banyak dari Anda yang ingin tahu bagaimana cara menghilangkan bau asap di ruangan, terutama dalam rumah. Langkah ini pada dasarnya memang bukan hal mudah untuk dilakukan dengan waktu lama. Sering kali ketika selesai mengadakan pesta kecil-kecilan, hal yang paling menyebalkan selain mencuci semua peralatan kotor ialah aroma ruangan. Apalagi jika itu merupakan aroma asap sisa membakar atau memanggang masakan. Baru dari asap ini sendiri memang sering kali menetap dan sulit dihilangkan. Sebab ada beberapa peralatan dalam rumah dimana cukup mudah menyerap aroma ini, misalnya saja tirai, karpet, atau bantal. Namun meskipun tidak gampang, bukan berarti aroma tersebut tidak dapat dihilangkan. Ada beberapa cara menghilangkan bau asap di ruangan mudah untuk diterapkan, bahkan langkah tersebut cukup ampuh.

Baca Juga: Penghisap Asap Dapur Atau Air Ionizer, Pilih yang Mana?

Apalagi asap memang tidak selalu akan menempel selamanya pada benda tersebut atau tempat lainnya dalam sebuah ruangan. Bisa jadi udara dalam ruangan lima kali lebih tercemar dibandingkan diluar. Sehingga tidak heran jika membuka ventilasi merupakan cara paling sederhana yang bisa dipakai untuk menyalurkan udara segar dari luar. Membiarkan udara dari luar masuk akan membantu membawa polutan misalnya asap.

Efektif Cara Menghilangkan Bau Asap di Ruangan

Melenyapkan bau asap dalam rumah memang tidak mudah serta memerlukan cukup lama waktunya. Pertama hal yang bisa dilakukan agar baunya bisa keluar dari rumah ialah dengan membuka ventilasi atau jendela. Cara itu memang paling umum serta sering digunakan untuk menghilangkan aroma mengganggu dalam ruangan. Namun ada beberapa cara lain dimana dapat Anda coba untuk melenyapkan bau dari asap dalam ruangan.

1. Buka jendela

Jika ingin menghilangkan aroma dari asap, maka bukalah semua ventilasi atau jendela. Ini bertujuan untuk membuat sirkulasi udara, jadi udara segar akan masuk dan membuat ruangan lebih segar. Anda bisa membiarkan udara luar masuk selama 30 menit atau lebih. Sehingga sisa-sisa uap yang bertebaran dalam ruangan dapat keluar dan tidak mengendap dalam ruangan atau perabot rumah.

2. Bersihkan perabot

Untuk cara menghilangkan bau asap di ruangan lainnya ialah mencuci semua perabot. Untuk membersihkannya akan lebih baik jika memanfaatkan pembersih dengan uap, namun pastikan juga mencobanya dulu dan pastikan aman. Perabot dalam rumah setelah dicuci bisa disemprot dengan alat uap tersebut setelah yakin aman digunakan. Jangan lupa membersihkan bagian lantai juga karena aroma ini mudah menempel dimana saja.

3. Cuci kain

Jika sudah membuka jendela dan aroma masih tetap tinggal, maka cara menghilangkan bau asap di ruangan lainnya ialah dengan mencuci kain. Hal ini dikarenakan aroma tersebut sudah melekat pada kain. Semua kain yang sekiranya terlewati oleh asap tersebut sebaiknya cuci dan bersihkan. Karena cukup mudah menempel, dengan mencucinya bisa membuat aroma lekas hilang, namun pastikan perawatannya benar.

4. Bersihkan dinding

Salah satu tempat yang cukup sering diserap oleh asap dalam sebuah rumah ialah dinding. Anda dapat memakai campuran air dengan trisodium phosphate untuk menghilangkan minyak tersebut di tembok. Apabila aroma masih melekat kuat, maka harus cat ulang untuk menghilangkannya. Dengan mengecat ulang, maka pasti aroma serta apapun pada dinding akan hilang tidak berbekas dan rumah kembali bagus.

5. Menggunakan air ionizer

Alat ini menghasilkan ion negatif ke ruangan, sehingga kualitas dari udaranya lebih bagus. Sementara itu ion negatif mempunyai cukup banyak kegunaan bagi tubuh, seperti mampu mengatasi masalah pernafasan.

Baca Juga: Awas! ini Bahaya Asap Dapur Saat Memasak

Perbanyak informasi mengenai kesehatan respiratori untuk diri sendiri dan keluarga. Apabila Anda tertarik menggunakan ionizer zero 2.5 sebagai cara menghilangkan bau asap di ruangan, maka segera hubungi Kami. Jika Anda tertarik untuk mempelajari tips seputar udara dan kesehatan respiratori lainnya, klik di sini. Untuk informasi terkait air ionizer produk Zero 2.5 lainnya, klik di sini.

Related News

cara-kerja-penghisap-asap-dapur

Cara Kerja Penghisap Asap Dapur

Cooker Hood atau alat penghisap asap dapur merupakan salah satu alat yang sangat direkomendasikan bagi Anda yang memiliki dapur tanpa ventilasi. Cara kerja penghisap asap

More »