Beberapa Fitur Lasser Egg 2 Sebagai Penghitung Index Kualitas Udara

beberapa-fitur-lasser-egg-2-penghitung-kualitas-udara

Kualitas udara adalah salah satu hal yang sangat penting untuk diperhatikan.

Jika kualitas udara tidak terlalu baik, maka bisa berpengaruh pada kesehatan tubuh. Cara untuk mengetahui kualitas udara bisa dengan menghitung index kualitas udara atau AQI. Dengan menghitung index tersebut, Anda bisa tahu apakah kualitas udara di sekeliling Anda baik untuk kesehatan tubuh, ataukah bisa berpengaruh pada kesehatan tubuh. Lasser Egg 2 adalah alat yang bisa Anda pilih untuk menghitung index dari kualitas udara tersebut.

Baca Juga: Deretan Manfaat Mengetahui Kualitas Udara di Lingkungan Kita

Fitur Lasser Egg 2 Untuk Menghitung Index Kualitas Udara

Lasser Egg 2 adalah alat yang sangat berguna untuk mengetahui kualitas udara di sekeliling Anda. Fiturnya yang banyak, sangat lengkap dan bisa memberikan banyak manfaat untuk Anda. Adapun ulasan yang akan kami berikan mengenai fitur Lasser Egg 2. Berikut ini fitur-fitur Lasser Egg 2 yang bisa Anda ketahui:

1. Fitur Penghitung Partikel

Udara memiliki banyak sekali kandungan di dalamnya. Ketika partikel-partikel di udara berjumlah besar, maka akan mempengaruhi kualitas udara. Oleh karena itu, sangat penting untuk Anda lakukan penghitungan partikel dengan Lasser Egg 2.

2. Pengukur PM2.5 dan Partikel Hingga 0,3pm

Serupa dengan fitur sebelumnya, fitur pengukur kadar PM2.5 dan partikel hingga 0.3 pm ini juga sangat penting fungsinya. Dengan menggunakan Lasser Egg 2, Anda bisa dengan mudah melakukan pengukuran yang berhubungan dengan kualitas udara yang ada.

3. Fitur Penghubung Dengan Siri

Untuk menanyakan seberapa bagusnya kualitas udara untuk kebutuhan tubuh, ada fitur penghubung dengan Siri yang bisa Anda manfaatkan. Anda bisa lebih mudah bertanya akan kualitas udara yang ada di rumah Anda. jadi Anda bisa lebih waspada.

4. Fitur Pemantau Dengan Smartphone

Smartphone adalah salah satu alat yang hampir tidak pernah ditinggalkan oleh masyarakat saat ini. Hampir semua keperluan bisa diatasi dengan adanya smartphone. Anda juga bisa menggunakannya sebagai pemantau index kualitas udara dengan menggunakan fitur dari Lasser Egg 2.

5. Fitur Peringatan

Dengan adanya fitur-fitur canggih dari Lasser Egg 2, Anda juga bisa mendapatkan informasi yang berupa peringatan mengenai kualitas udara yang ada di rumah Anda. Jika ambang yang sudah Anda tentukan terlewati, maka peringatan akan segera Anda dapatkan.

6. Ekspor Data Nirkabel Wireless

Selain bisa mendapatkan informasi dan peringatan akan kualitas udara yang ada, Anda juga bisa melakukan ekspor data kualitas udara tersebut dengan mudah. Lasser Egg 2 sudah dilengkapi dengan fitur pengekspor data secara nirkabel yang sudah dalam format Excel. Jadi mudah untuk Anda baca dan bandingkan kondisinya dalam jangka setahun.

7. Fitur Pengaturan Lengkap Via Smartphone

Lasser Egg 2 yang memiliki fitur untuk menghubungkan dengan smartphone juga bisa Anda gunakan untuk mengatur format AQI, bahasa yang digunakan, hingga kecerahan layar yang nyaman untuk mengaksesnya.

8. Daya Baterai yang Tahan Lama

Dengan banyak fitur canggih yang melengkapi Lasser Egg 2, Anda juga tak perlu khawatir ketika menggunakannya. Lasser Egg 2 sudah dilengkapi dengan baterai yang berdaya maksimal untuk aktif selama 8 jam. Waktu yang cukup lama dan bisa disesuaikan dengan aktivitas sehari-hari Anda.

Baca Juga: Penting! Ini Pengertian dan Cara Menjaga Index Kualitas Udara di Sekitar Anda

Selain fitur-fitur yang lengkap, Anda juga bisa mendapatkan garansi perangkat elektronik selama 1 tahun pemakaian untuk Lasser Egg 2 ini. Jadi, Anda bisa mendapatkan jaminan akan penggunaannya dan tak perlu khawatir jika ada masalah yang dialami oleh alat tersebut. Lasser Egg 2 bisa membantu Anda untuk mengontrol dan mengatasi masalah yang berhubungan dengan index kualitas udara. Dengan begitu, keluarga Anda akan jauh lebih terjaga kesehatannya. Jika Anda tertarik untuk mempelajari tips seputar udara dan kesehatan respiratori lainnya, klik di sini. Untuk informasi terkait air ionizer produk Zero 2.5 lainnya, klik di sini.

Related News

cara-kerja-penghisap-asap-dapur

Cara Kerja Penghisap Asap Dapur

Cooker Hood atau alat penghisap asap dapur merupakan salah satu alat yang sangat direkomendasikan bagi Anda yang memiliki dapur tanpa ventilasi. Cara kerja penghisap asap

More »